AKTAMEDIA.COM, PEKANBARU – Taman Rekreasi Alam Mayang yang beralamat di Jalan Imam Munandar/Jalan Harapan Raya Pekanbaru, pada Jumat (18/4/2025) akan menggratiskan tiket masuk kepada para pengunjung yang ingin berwisata ke Alam Mayang.
“Kami memberikan kesempatan kepada masyarakat yang pada masa Lebaran belum berkesempatan berwisata bersama keluarga, untuk berwisata gratis, cukup membayar parkir saja. Dan membaca Alfatihah bagi yang muslim ataupun doa menurut agama kepercayaannya,” ujar pengelola Alam Mayang, Riyono, Kamis (17/4/2025).
Riyono juga mengimbau agar pengunjung bisa membawa tikar, masak dari rumah, dan mengajak saudara-saudara, kakak, nenek, handai taulan untuk berwisata bersama, menikmati suasana yang ada di Alam Mayang dan syukur-syukur bisa mendapatkan hadiah dari hiburan yang tersedia di Taman Rekreasi Alam Mayang. Lanjutnya, pada Kamis (17/4) alam Mayang melaksanakan wirid, tausiyah dan doa dari majelis taklim Husnul Khotimah. “Acara ini dimaksudkan sebagai Haul peringatan 10 tahun wafatnya Ibu Soeparmi Badiyun binti Notoatmodjo,yang jatuh tepat pada tanggal 17 April. Namun karena pada tanggal 18 April 2025 bertepatan dengan hari libur, maka kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 18 April mengusung semangat “Jumat Barokah”,” katanya.
Riyono mengungkapkan, penggratisan masuk Alam Mayang diharapakan dapat menjadi Wujud hiburan gratis untuk masyarakat, pengenalan nilai bakti kepada orang tua.
“Dengan sedekah ini mudah mudahan mengingatkan kita beramal jariyah pada orang tua yang telah tiada, kemudian adanya kegiatan ini mampu memicu aktivitas ekonomi masyarakat karena dari rumah memasak bersama, ada jual beli di jalan, seperti beli bensin eceran, sehingga perputaran ekonomi bertambah,” harapnya.
Oleh karena itu, ia mengajak masyarakat Pekanbaru untuk datang dan menikmati suasana objek wisata di Alam Mayang pada tanggal 18 April 2025 secara gratis.
“Selain gratis, kami juga menyediakan 1500 kupon hiburan gratis untuk masyarakat agar bisa menikmati sajian hiburan dari Sumatera Barat. Atas nama Keluarga Besar Taman Rekreasi Alam Mayang, kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat atas apresiasi yang diberikan. Semoga kegiatan ini menjadi kebaikan dan ladang ibadah untuk kita semua, serta menjadi pengingat baik bagi anak-cucu kita,” pungkasnya.
Leave a Reply